Restoran Gebleg Pari Suguhkan Pemandangan Alam yang Cantik

Bakpiaku.com-Jika ingin berkuliner enak dan murah namun dengan suasana pedesaan, coba deh berkunjung ke Restoran Gebleg Pari terletak ldi Kecamatan Nanggulan, Kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta.

Tempatnya cocok juga bagi kamu yang ingin menenangkan diri dari hiruk pikuk perkotaan dan kesibukan kantor yang tidak ada hentinya. Di sini, kamu bisa menikmati pemandangan alam, dihiasi pemandangan hamparan sawah dan perbukitan menoreh yang hijau.

Terkait dengan harga makanan disini, para penikmat kuliner juga tidak perlu membayar mahal. Nasi sayur lengkap dengan lauk ayam harganya tidak sampai Rp.20 ribu. Pengunjung bisa mengambil sepuasnya makanan yang identik dengan pedesaan.

Menu yang wajib kamu coba adalah makanan khas Kulonprogo yaitu gebleg

Untuk minumannya, konsep yang ditawarkan juga tidak jauh berbeda dari menu tradisional. Jenis-jenis minuman, seperti kopi hitam, teh tubruk hingga wedang uwuh jadi menu andalan restoran tersebut.

Restoran Yang Ramah Lingkungan

Selain suasananya yang rindang dan sejuk, Gebleg Pari juga merupakan restoran yang ramah lingkungan, karena tidak menggunakan plastik sama sekali.

Restoran Gebleg Pari menyediakan jasa penyewaan sepeda onthel bagi kamu yang ingin berkeling menikmati pemandangan sekitar. Dengan bermodal Rp.10.000. Restoran Gebleg Pari sendiri buka dari pukul 8 pagi hingga 8 malam.

Share to: