Mencicipi Susu Murni Segar Pak Warto Sejak 1977

“Pagi panase koyo ngene, mbuh mengko bengi udan. Koyok e udan nek ngaranku” celetuk seseorang ketika Bakpiaku sedang mengunjungi outlet. Menarik, fenomena hujan di Yogyakarta sepertinya dirasakan oleh banyak orang, termasuk Anda yang sedang berlibur di Kota Budaya.

Cuaca di Yogyakarta sepertinya baru saja Bakpiaku dengar polanya. Kalau siang panasnya seperti berdekatan dengan venus, tapi ketika menjelang sore hujan akan mengguyur deras dan terkadang tak merata ke seluruh bagian Jogja. Meski begitu, hujan kala kemarau adalah yang dinanti banyak orang ketika tak tahan dengan panasnya yang memicu sakit kepala, Anda juga?

Sumber : bmkg.go.id

Terkait dengan cuaca yang tak menentu ini, hujan hingga malam hari memanggil udara dingin. Tak heran banyak minuman hangat dicari baik sekedar untuk menyesuaikan tubuh yang kedinginan atau mencari booster agar tak sakit karena perubahan cuaca. Untuk itu ada baiknya Anda memilih minuman hangat yang tak hanya nikmat namun juga sehat.

Lokasi Kedai Susu Murni

Bakpiaku berdiri di depan Susu Murni Segar milik Pak Warto, tubuhnya yang sudah berusia senja tak mematahkan semangatnya menuang susu segar dari dandang ke gelas demi gelas. Terletak di Jl. Ibu Ruswo No.30, Prawirodirjan, Kec. Gondomanan, Kota Yogyakarta (Lihat Maps). Titiknya sendiri tak jauh dari bangunan megah Kraton Yogyakarta dan dapat dinikmati selagi berjalan santai lalu menggulung tangan pada saku jaket.

Sumber : Google Maps/Ardhy Albakhtiar

Tempat berjualan yang berjejer dengan ruko lainnya tak megah, namun kesan sederhana dan terbuka dapat Anda tangkap setelah ke sana. Kursi plastik dan posisi meja berbentuk U merapatkan pembeli satu sama lain.

Sumber : Google Maps/Fadhil Amadan

Kedai susu ini sudah buka mulai 1977 silam dan masih berdiri hingga hari ini dengan kesegaran susu yang terjaga. Pak Warto tak memiliki trik tertentu, ia hanya konsisten menyajikan susu segar yang baru untuk disajikan pada pembelinya. Anda dapat merasakan nikmatinya susu hangat dan suasanan jalanan Jogja yang memikat jiwa mulai pukul 17.00-24.00 WIB dengan harga mulai dari Rp.8.000 saja.

Harga Menu

Selain menjual susu segar, juga terdapat beberapa menu makanan yang disediakan yakni roti bakar dan mie instan baik dengan atau tanpa telur. Perpaduan yang pas bukan? Daftar harga dan menu yang tersedia di kedai Par Warto yakni :

  • Susu murni : Rp.8.000
  • Es sirup susu : Rp.8.000
  • Susu cokelat : Rp.9.000
  • Susu kopi : Rp.9.000
  • Susu jahe : Rp.9.000
  • Susu madu : Rp.9.000
  • Susu telur : Rp.11.000
  • STM : Rp.12.000
  • STMJ : Rp.13.000
  • Es teh : Rp.4.000
  • Roti selai : Rp.6.000
  • Roti meses : Rp.6.000
  • Roti campur : Rp.6.000
  • Indomie rebus : Rp.7.000
  • Indomie goreng : Rp.7.000
  • Indomie telur : Rp.9.000
  • Telur ½ matang : Rp.5.000

Pak Warto juga melayani pembelian take away, sehingga membawanya untuk diminum saat di penginapan adalah ide yang menarik. Anda ingin membawanya? Bakpiaku memberi saran untuk Anda dapat membungkusnya dengan botol atau tumbler yang dibawa sendiri, karena susu segar tak dapat bertahan lama di luar ruangan yang tidak hangat atau dingin. Hitung-hitumg dapat menjadi langkah mencegah sampah, setuju?

Share to: